Terminologi Data Warehouse, Data Mart, Data Mining, Olap, Molap, Holap, Rolap, Business Intelligence dan contoh perusahaan yang mengimplementasikannya

1.   Data Warehouse

Data warehouse adalah data-data yang beorientasi subjek, terintegrasi, memiliki dimensi waktu, serta merupakan koleksi tetap (non-volatile), yang digunakan dalam mendukung proses pengambilan keputusan.

Data warehouse adalah sebuah sistem yang mengambil dan menggabungkan data   secara periodik dari sistem sumber data ke penyimpanan data bentuk dimensional atau normal (Rainardi, 2008).

Data warehouse didesain untuk kita bisa melakukan query secara cepat. Informasi diturunkan dari data lain, dilakukan rolling up untuk dijadikan ringkasan, dilakukan operasi drilling down untuk mendapatkan informasi lebih detail, atau melihat pola yang menarik atau melihat trend (kecenderungan).

 

 

Ada empat tugas yang bisa dilakukan dengan adanya data warehouse

·         Pembuatan laporan

·         On-Line Analytical Processing (OLAP)

·         Data mining

·         Proses informasi executive

Karakteristik Data Warehouse

·         Subject Oriented (Berorientasi subject)

·         Integrated (Terintegrasi)

·         Time-variant (Rentang Waktu)

·         Non-Volatile

Keuntungan Data Warehouse

Data warehouse merupakan pendekatan untuk menyimpan data dimana sumber-sumber data yang heterogen(yang biasanya tersebar pada beberapa database (OLTP) dimigrasikan untuk penyimpanan data yang homogen dan terpisah. Keuntungan dengan menggunakan data warehouse adalah :

  1. Data diorganisir dengan baik untuk query analisis dan sebagai bahan untuk pemrosesan transaksi.
  2. Perbedaan diantara struktur data yang heterogen pada beberapa sumber yang terpisah dapat diatasi.
  3. Aturan untuk transformasi data diterapkan untuk memvalidasi dan mengkonsolidasi data apabila data dipindahkan dari database OLTP ke data warehouse.
  4. Masalah keamanan dan kinerja bisa dipecahkan tanpa perlu mengubah sistem produksi.

 

2.   Data Mart

Data mart adalah suatu bagian pada data warehouse yang mendukung pembuatan laporan dan analisa data pada suatu unit, bagian atau operasi pada suatu perusahaan. Dalam beberapa implementasi data warehouse, data mart adalah miniature data warehouse. Data mart sering digunakan untuk memberikan informasi kepada segmen fungsional organisasi.

 

 

Arsitektur Data Mart

Dependent Data Mart

Independent Data Mart (IDM)

Karakteristik data mart

◦        Data mart memfokuskan hanya pada kebutuhan-kebutuhan pemakai yang terkait dalam sebuah departemen atau fungsi bisnis.

◦        Data mart biasanya tidak mengandung data operasional yang rinci seperti pada data warehouse.

◦        Data mart hanya mengandung sedikit informasi dibandingkan dengan data warehouse. Data mart lebih mudah dipahami.

◦        Data marts bisa bersifat dependent atau independent.

◦        Kubus

◦        Aggregation

Perbedaan data mart dan data warehouse

 

 

Keuntungan dan kerugian menggunakan data mart

Keuntungan

Data mart dapat meningkatkan waktu respon pengguna akhir, karena berisi data mentah yang memungkinkan sistem komputer untuk fokus pada satu tugas, sehingga meningkatkan kinerja. Berbeda dengan sistem OLTP, data mart juga dapat menyimpan data historis yang           memungkinkan pengguna untuk menganalisis kecenderungan data. Selain itu, data mart tidak begitu mahal dan kompleks sebagai data gudang untuk setup dan melaksanakan karena masalah teknis tidak begitu sulit untuk diselesaikan.

Kerugian

Mereka memiliki nilai yang terbatas karena mereka tidak dapat melihat organisasi secara keseluruhan dan pelaporan dan analisis potensi terbatas.

 

3.    Data Mining

Data mining merupakan prinsip dasar dalam mengurutkan data dalam jumlah yang sangat banyak dan mengambil informasi – informasi yang berkaitan dengan apa yang diperlukan seperti apa yang biasa dilakukan oleh seorang analis. Dengan bertambah banyaknya jumlah data yang ada dalam model bisnis yang kita lakukan dalam perusahaan ini, maka peran analis untuk menganalisa data secara manual perlu digantikan dengan aplikasi yang berbasis komputer yang dapat menganalisa data secara otomatis menggunakan alat yang lebih kompleks dan canggih.

Data mining juga merupakan proses untuk menggali pengetahuan dan informasi baru dari data yang berjumlah banyak pada data warehouse, dengan menggunakan kecerdasan buatan (Artificial Intelegence), statistik dan matematika. Data mining merupakan teknologi yang diharapkan dapat menjembatani komunikasi antara data dan pemakainya.

Konsep Data Mining

Data mining sangat perlu diperlukan dilakukan terutama dalam mengelola Data yang sangat besar untuk memudahkan aktifitas recording suatu transaksi dan untuk proses data warehousing agar dapat memberikan informasi yang akurat bagi penggunanya

 

 

berikut langkah-langkahnya :

  1. Data cleaning (untuk menghilangkan noise data yang tidak konsisten) Data integration (di mana sumber data yang terpecah dapat disatukan)
  2. Data selection (di mana data yang relevan dengan tugas analisis dikembalikan ke dalam database)
  3. Data transformation (di mana data berubah atau bersatu menjadi bentuk yang tepat untuk menambang dengan ringkasan performa atau operasi agresi)
  4. Knowledge Discovery (proses esensial di mana metode yang intelejen digunakan untuk mengekstrak pola data)
  5. Pattern evolution (untuk mengidentifikasi pola yang benar-benar menarik yang mewakili pengetahuan berdasarkan atas beberapa tindakan yang menarik)
  6. Knowledge presentation (di mana gambaran teknik visualisasi dan pengetahuan digunakan untuk memberikan pengetahuan yang telah ditambang kepada user).

 

4.          OLAP(Online Analytical Processing)

OLAP adalah metode pendekatan untuk menyajikan jawaban dari permintaan proses analisis yang bersifat dimensional secara cepat, yaitu desain dari aplikasi dan teknologi yang dapat mengoleksi, menyimpan, memanipulasi suatu data multidimensi untuk tujuan analis. OLAP adalah bagian dari kategori yang lebih global dari pemikiran bisnis, yang juga merangkum hubungan antara pelaporan dan penggalian data. Database OLAP memiliki struktur skema tersendiri dan biasanya berupa suatu data warehouse. Namun tidak tertutup kemungkinan OLAP mengambil dari database operasional (transaksional) – ini dengan catatan database ini telah memiliki struktur rancangan yang “OLAP friendly

 

 

Teknik OLAP

·           FAST

·           ANALYSIS

·           SHARED

·           MULTIDIMENSIONAL

·           INFORMATION

Karakteristik Adapun karakteristik dari OLAP, yaitu:

·           Mengijinkan user melihat data dari sudut pandang logical dan multidimensional pada data warehouse

·           Memfasilitasi query yang komplek dan analisa bagi user

·           Mengijinkan user melakukan drill down untuk menampilkan data pada level yang lebih detil atau roll up untuk agregasi dari satu dimensi atau beberapa dimensi

·           Menyediakan proses kalkulasi dan perbandingan data

·           Menampilkan hasil dalam bentuk number termasuk dalam tabel dan grafik.

Keuntungan OLAP

·           Meningkatkan produktifitas pemakai akhir bisnis, pengembang IT, dan keseluruhan organisasi. Pengawasan yang lebih dan akses tepat waktu terhadap informasi strategis dapat membuat pengambilan keputusan lebih efektif.

·           Mengurangi “backlog” pengembangan aplikasi bagi staf IT dengan membuat pemakai akhir dapat merubah schema dan membangun model sendiri.

 

5.          MOLAP(Multidimensional online analitycal processing)

MOLAP adalah tipe OLAP yang memiliki storage sendiri, yang isinya merupakan precomputed agregasi data – sum, count, min, max, dan sebagainya – yang terlibat pada berbagai level detil. Storage ini berupa format yang hanya dikenali oleh MOLAP server tersebut dan telah khusus dioptimalkan untuk penggunaan oleh aplikasi tersebut.

 

 

Cara kerja MOLAP secara umum dibagi ke dalam dua tahap sebagai berikut :

  • Tahap konstruksi dan populasi data, pada tahap ini sumber data akan dibaca, dilakukan perhitungan agegrasi (summary group) pada berbagai level dimensi, dan hasilnya akan disimpan di storage MOLAP. Jika objek data diperumpamakan dengan table, maka untuk satu cube akan banyak fragmen table yang isinya adalah detil agregasi dari level tertentu.
  • Tahap query atau layanan permintaan data analisis, pada tahap ini OLAP Server akan melayani permintaan query dari client dan membaca data dari storage MOLAP. Table yang akan dibaca adalah suatu fragmen yang akan disesuaikan dengan permintaan dari client. Pada fase query ini, jika OLAP Server terputus dengan data source tidak apa-apa karena sudah tidak ada kaitannya.

Keuntungan dari MOLAP ini yang paling jelas adalah performa kecepatan akses yang sangat baik. Namun kelemahannya adalah jika kombinasi agregasi data yang dihasilkan untuk semua level, maka ukuran penyimpanan akan bisa lebih besar daripada sumbernya sendiri.

 

6.          ROLAP(Relation OLAP)

ROLAP adalah tipe OLAP yang bergantung kepada database relasional atau RDBMS (Relational Database Management System) sebagai media penyimpanan (storage) data yang akan diolah.  Dengan strategi tersebut maka OLAP Server terhindar dari masalah pengelolaan data storage dan hanya menerjemahkan proses query analysis (MDX) ke relational query (SQL).

 

 

Cara kerja ROLAP secara umum adalah sebagai berikut :

  • OLAP client mengirimkan query analisis ke OLAP Server.
  • OLAP server akan melakukan pemeriksaan di cache apakah sudah bisa melayani permintaan query dari client tersebut, jika sudah akan dikirimkan.
  • Jika pada cache belum terdapat data diminta, akan dilakukan query SQL ke data mart dan hasil eksekusinya disimpan di cache dan dikirimkan kepada client.
  • Demikian seterusnya.
  • Cache akan disimpan selama periode waktu tertentu dan akan dibersihkan total jika server dimatikan.

Keuntungan dari ROLAP ini adalah tidak memerlukan storage tambahan. Namun kelemahannya adalah  jika data untuk suatu cube sangat besar (masif) maka performa pengambilan data akan cukup buruk.

 

7.   HOLAP(Hybrid OLAP)

HOLAP hadir untuk mengatasi kelemahan dari ROLAP dan MOLAP, kelemahan tersebut adalah :

  • Performa ROLAP tidak begitu baik karena agregasi selalu dilakukan ulang apabila cache sudah expired.
  • Keterbatasan storage dari MOLAP jika digunakan untuk menyimpan kombinasi agregasi pada semua level.

Jadi HOLAP merupakan kombinasi atau “jalan tengah” antara keduanya dimana HOLAP akan menyimpan data precomputed aggregate pada media penyimpanan (storage) HOLAP sendiri. Yang disimpan pada storage HOLAP adalah data untuk beberapa level teratas atau high level view. Sedangkan untuk level yang lebih rendah atau lebih rinci akan disimpan di database relasional.

 

8.   Business Intelligence

BI adalah seperangkat solusi sistem informasi yang dapat menuntun kepada percepatan pengambilan keputusan dalam tingkat akurasi yang tinggi (valid). 

BI seperti yang kita ketahui pada saat ini bisa dikatakan sebagai hasil evolusi dari Decision Support System (DSS) yang dimulai sekitar tahun 1960 dan berkembang sampai tahun 1980an. Sekitar tahun 1980an mulai dari DSS, EIS (Executive Information System), data warehouse, OLAP dan BI mulai menjadi perhatian dan menjadi suatu kesatuan system.

Kegunaan BI

·           Analisa dalam perilaku konsumen, pola pembelian dan trend penjualan

·           Mengukur, melacak dan memprediksi penjualan dan kinerja keuangan

·           Penganggaran, perencanaan keuangan dan peramalan

·           Mengetahui kinerja kegiatan pemasaran

·           Optimalisasi proses dan kinerja operasional

·           Meningkatkan efektifitaspengiriman dan pasokan

·           Analisa CRM (Customer Relationship Management)

·           Analisa Resiko

·           Analisa nilai strategis

·           Analisa social media

Contoh Perusahaan yg sudah menerapkan Business Intelligence adalah :

  • PT Coca Cola Distribution Indonesia

  • Blue Bird Group

Leave a comment